Curhat Shubuh dengarkan keluhan warga oleh Polsek Samarang Polres Garut


Garut. Program Sambang RW Polres Garut dilaksanakan Polsek Samarang dengan program yang diberi nama Curhat Subuh diadakan mulai pukul 04.00 Wib pada hari Rabu, (15/02/2023 ).


Kapolsek Samarang AKP Supriatna, SH., MH. mengatakan “kegiatan Curhat Subuh ini dalam rangka membangun jiwa dan semangat spiritualitas, dimana sebelum melaksanakan kegiatan apapun selalu diniatkan ibadah karena Allah Swt. Dengan harapan semoga setiap langkah kita selalu di beri keberkahan.” Ungkapnya


Dalam kesempatan tersebut Kapolsek memberikan sambutan sekaligus memperkenalkan diri sebagai Kapolsek Samarang serta menyampaikan program-program Kepolisian dalam hal ini program Polres Garut, diantaranya Sambang RW, Ngariung kamtibmas, Jum,at Curhat dan untuk Polsek Samarang diberi nama Curhat Subuh seperti yang sedang kita jalani saat ini. Sambungnya 


Program Polres Garut seperti tersebut diatas melalui Polsek Samarang diharapkan dapat menghadirkan polisi di setiap kegiatan dan kehidupan masyarakat dan lebih meningkatkan silaturahmi dan kebersamaa Polri dengan masyarakat serta  dapat mendengarkan permasalahan-permasalahan yang ada di masyarakat baik di tingkat Kecamatan sampai dengan tingkat RW bahkan RT, terutama mengenai keamanan serta ketertiban masyarakat, 


“Kami akan berusaha menanggapi setiap permasalahan yang ada dimasyarakat semaksimal mungkin untuk menindaklanjuti dengan sebaik - baiknya.” Ungkap Kapolsek


Kapolres Garut AKBP Rio Wahyu Anggoro, S.H., S.I.K. ditempat lain menyampaikan bahwa kehadiran Polisi di setiap lingkungan warga masyarakat diharapkan dapat meminimalisir adanya suatu tindakan yang menyebabkan situasi kamtibmas menjadi tidak kondusif dan dengan adanya program-program tersebut, bertujuan agar setiap personil Polri, bisa hadir di tengah - tengah masyarakat untuk memberikan pelayanan serta keamanan bagi masyarakat.” Ungkapnya


Kegiatan Curhat Subuh kali ini bertempat di mesjid jami Al Muhajirin Kampung Sawahbera Rt. 03 Rw. 05 Desa Cintaasih Kecamatan Samarang Kabupaten Garut. Yang dihadiri Kapolsek Samarang, kepala Desa Cintaasih, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan Bhabinkamtibmas desa Cintaasih.


Di akhir acar Kapolsek menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung acara ini sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik, tertib, aman dan lancar.” Pungkasnya.


 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama