Polsek Wanaraja Polres Garut Pengamanan Objek Wisata Talaga Bodas


 


Garut | Polsek Wanaraja Polres Garut monitoring situasi objek wisata Talaga Bodas pada Selasa (25/4/23) pukul 8 pagi hingga 4 sore.

 

Kegiatan Pengamanan ini bertempat di Talaga Bodas, Kecamatan Pangatikan, Kabupaten Garut.

 

Sesuai arahan Kapolres Garut AKBP Rio Wahyu Anggoro untuk terus memantau tempat wisata dalam rangka Ops Ketupat Lodaya 2023. Hal ini di sampaikan oleh Kapolsek Wanaraja AKP Maolana.

 

Jumlah pengunjung objek wisata Tagala Bodas pada hari ini sebanyak 289 orang dengan 32 unit Roda 4 dan 82 unit Roda 2.

 

"Sampai sejauh ini situasi di Talaga Bodas relatif aman terkendali dan untuk wisata Talaga Bodas ini di tutup pada pukul 4 sore.

 

Di himbau kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan ke tempat wisata untuk terus berhati-hati dalam perjalanan" tutup Kapolsek Wanaraja.


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama